KEANEKARAGAMAN MAKROZOOBENTOS DI PERAIRAN GUNUNG CIREMAI JALUR PENDAKIAN PALUTUNGAN

Iwan Muhamad Purnama, Zaenal Abidin, Edi Junaedi

Abstract


Penelitian tentang “Keanekaragaman Makrozoobentos Di Perairan Gunung Ciremai Jalur Pendakian Palutungan (Sungai Cigowong, Sungai Cibunian dan Curug Putri)” telah dilakukan pada bulan April 2015. Pengambilan sampel yang bertujuan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Sampel diambil dengan menggunakan jaring surber kemudian diidentifikasi di Laboratorium Biologi Umum. Parameter Fisik - Kimia yang diukur yaitu kecepatan arus, lebar sungai, kedalaman sungai, suhu, kecerahan, pH, jenis substrat dasar, DO, BOD serta skor fisik habitat di semua stasiun. Pada tahap pengolahan data kemudian diolah dengan menggunakan indeks biologi diantaranya: indeks keanekaragaman, indeks dominansi, indeks keseragaman, indeks penyebaran dan indeks kemelimpahan. Dari hasil penelitian spesies paling banyak yang didapat antara stasiun yaitu : satasiun I Baetis tricaudatus dengan jumlah 32, stasiun II Polypedium dengan jumlah 6, stasiun III Baetis tricaudatus dengan jumlah 22. Selain itu, data yang didapatkan dianalisis secara statistik SPSS 16 menggunakan Uji analisis regresi linier ganda. Dari ketiga stasiun didapatkan nilai keanekaragaman makrozoobentos yaitu pada kriteria keanekaragaman sedang (1,0 < H’ < 3,322). Hasil koefisien kesamaan diperoleh perbandingan antara tiap stasiun, stasiun I dengan stasiun II yaitu 77,78, stasiun I dengan stasiun III yaitu 66,67, sedangkan stasiun II dengan stasiun III yaitu 62,5. Hasil analisis uji regresi linier ganda sehingga diperoleh F hitung (0.523) < F table (19,85) serta signifikan < 0,13 yang hasilnya menunjukan bahwa DO dan BOD berpengaruh secara signifikan terhadap indeks keanekaragaman makrozoobentos.

 

 

Kata Kunci :  Makrozoobentos, Perairan Gunung Ciremai Jalur Palutunga , Indeks Biologi, Koefisien Kesamaan, Uji Regresi Linier Ganda.

 


Full Text:

PDF

References


Ahmadi, A. dan Prasetya. 2007.Strategi Belajar Mengajar. Bandung. CV Pustaka Setia.

Fitriana, Y.R. 2006. Keanekaragaman Dan Kemelimpahan Makrozoobentos Di Hutan Mangrove Hasil Rehabilitasi Taman Hutan Raya Ngurah Rai Bali, Bioedukasi. (On-line), Volume 7,Nomor 1, http://biodiversitas.mipa.uns.ac.id/D/D0701/D070117.pdf diakses 29 Januari 2015

Indrowati, M.et al., T. Purwoko, E. Retnaningtyas, R.I. Yulianti, S. Nurjanah, D. Purnomo dan P.H. Wibowo. 2012. Identifikasi Jenis, Kerapatan Dan Diversitas Plankton Bentos Sebagai Bioindikator Perairan Sungai Pepe Surakarta, Bioedukasi. (On-line), Volume 5, Nomor 2, http://eprints.uns.ac.id/11578/1/875-2099-1-SM.pdf diakses 29 Januari 2015

Jati, W.N. 2003. Studi Komparasi Keanekaragaman Bentos di Waduk Sempor, Waduk Kedungombo dan Waduk Gajah Mungkur Jawa Tengah. Fakultas Biologi Universitas Atmaja. Yogyakarta. Hlm. 123-127. (Tidak dipublikasikan)

Krebs, C.J. 1989. Experimental Analysis of Distribution and Abundanc. Third Edition. Harper & Prow Publisher. New York. Hlm. 186-187, 310-315.

Muhaimin, H. 2013. Distribusi Makrozoobentos Pada Sedimen Bar (Pasir Penghalang) Di Intertidal Pantai Desa Mappakalompo Kabupaten Takalar. Skripsi. Fakultas Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin, Makassar. (Tidak dipublikasikan)

Nurfarida, I.A. 2014. Keanekaragaman Makrozoobentos Di Sungai Cilengkrang Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Kuningan, Kuningan. ( Tidak dipublikasikan )

Odum, E.P. 1994. Dasar-dasar Ekologi. Edisi Ketiga. Universitas Gadjah Mada Press, Yogyakarta (Penerjemah Tjahjono Samingar). Hlm. 370, 374-375, 386.

Oktarina, A. 2011. Komunitas Makrozoobentos Di Sungai Batang Anai Sumatera Barat. Skripsi. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Andalas, Padang. ( Tidak dipublikasikan)

Oscoz, J. et al., J. Galicia, dan R. Miranda. 2011. Identification Guide of Freshwater Macroinvertebrates of spain. Spingers. London New York

Pratiwi , I. R., W. Prihanta, dan E. Susetyarin. 2015. Inventarisai Keanekaragaman Makrozoobentos Di Daerah Aliran Sungai Barntas Kec. Ngoro Mojokerto Sebagai Sumber Belajar Biologi Sma Kelas X. Laporan Penelitian. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah, Malang. ( Tidak dipublikasikan )

Rini, D.A. 2007. Mengenal Makroinvertebrata Bentos. Warta Konservasi Lahan Basah. Hlm. 3. http://onrizal.files.wordpress.com/2008/09/onrizal.wk/6-15-3-okt 2007 Diakses tanggal 29 Januari 20015.

Romimohtarto, K. dan S. Juwana. 2009. BIOLOGI LAUT. Djambatan. Jakarta

Sakinah, N. 2013. Indeks Perbandingan Sukensial Keanekarahaman Bentos Di Ekosistem Perairan. Laporan Penelitian. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Hasanuddin, Makassar. ( Tidak dipublikasikan )

Sinaga, T. 2009. Keanekaragaman Makrozoobentos Sebagai Indikator Kualitas Perairan Danau Toba Balige Kabupaten Toba Samosir. Tesis. Fakultas Pascasarjana Biologi, Universitas Sumatera Utara, Medan. (Tidak dipublikasikan)

Sudarjanti dan Wirjani. 2006. Keanekaragaman dan Kelimpahan Makrozoobentos. Erlangga. Jakarta

Suryono dan Achmad, B. 2010. Kompensasi Hulu-Hilir Pengelolaan Air Di Kawasan Ekosistem Hutan Rakyat Kabupaten Kuningan. Laporan Penelitian. Balai Penelitian, Kehutanan Ciamis, Kuningan. (Tidak dipublikasikan)

Sutapa, I. Purwati, S.U. 1999. Menilai Kesehatan Sungai Berdasarkan Indikator Biologis. Jurnal Studi Pembangunan, Kemasyarakatan & Lingkungan 1:1-11.

Tesky, D. 2007. Biological Indicators. http:// www. Suite. 101. Com/ article/ Cfm/ ecology/ 57858/ 2009 Diakes 29 Januari 2015

Wargadinata, E.L. 1995. Makrozoobentos Sebagai Indikator Ekologi di Sungai Percut. Tesis. Program Pasca Sarjana Ilmu Pengetahuan Sumber Daya Alam dan Lingkungan USU. Medan. Hlm. 10-15, 34-39. (Tidak dipublikasikan).


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 1970 Quagga

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

QUAGGA : Jurnal Pendidikan dan Biologi

ISSN 1907-3089 (print), ISSN 2651-5869 (online)

Organized by Biological Education Study Program, Faculty of Teachers Training and Education, Universitas Kuningan, Indonesia.

Website : https://journal.uniku.ac.id/index.php/quagga/index

Email : [email protected]

Address : Jalan Cut Nyak Dhien No.36A Kuningan, Jawa Barat, Indonesia.


View My Stats

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.