MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA MELALUI MAKE A MATCH BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN MATERI PERSAMAAN TRIGONOMETRI SEDERHANA

Nila Ubaidah M, Abdul - Basir

Abstract


Abstrak

 

Penelitian ini mengkaji tentang pengaruh make a match berbantuan CD pembelajaran terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi persamaan trigonometri sederhana. Penelitian ini dirancang dengan rancangan penelitian tindakan kelas. Penelitian ini menggunakan observasi keaktifan siswa, hasil tes kemampuan komunikasi matematis siswa sebagai instrumen dalam pengumpulan data. hasil penelitian ini ditemukan bahwa penerapan langkah-langkah make a match berbantuan CD pembelajaran dalam pembelajaran matematika dapat membantu siswa memahami materi persamaan trigonometri sederhana. Hal ini dapat dilihat pada rata-rata hasil tes kemampuan komunikasi matematis yang dicapai oleh siswa. Pada siklus I, rata-rata hasil yang dicapai yaitu 68, 40. Pada siklus II, rata-rata hasil belajar yang dicapai yaitu 72,31. Rata-rata ketuntasan hasil belajar siswa secara klasikal pada siklus I yaitu 66,67% dan pada siklus II yaitu 86,67%. Rata-rata kinerja siswa pada siklus I sebesar 2,7 dan pada siklus II sebesar 3,2. Kinerja siswa, aktivitas siswa dalam proses pembelajaran termasuk dalam kategori efektif, respon siswa terhadap pembelajaran adalah positip dan ketuntasan secara klasikal tercapai, maka efektif digunakan untuk mengajarkan materi persamaan trigonometri sederhana.

 


Keywords


Make a Match, Kemampuan Komunikasi Matematis, Trigonometri Sederhana.



DOI: https://doi.org/10.25134/jes-mat.v3i1.452

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 JES-MAT (Jurnal Edukasi dan Sains Matematika)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Lihat Statistik Jurnal View MyStat

--------------------------------

JES-MAT INDEXING:

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.